Stasiun Pembatalan Tiket Kereta Api

Kami sampaikan informasi penting terkait Stasiun Pembatalan Tiket Kereta Api itu dimana saja. Anda bisa membatalkan tiket kereta yang sudah anda pesan sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Tiket yang dibatalkan akan dikenakan biaya 25% dari harga tiket diluar biaya pemesanan. Jadi kalau pesan di Indomaret yang kena biaya 7.500 itu tidak termasuk nilai tiket, itu diluar harga tiket. Lalu dimana saja kita dapat melakukan pembatalan tiket KAI.

Daftar Stasiun Pembatalan Tiket Kereta Api

Daop 1 Jakarta : Stasiun Serang, Rangkasbitung, Gambir, Pasar Senen, Bogor, Bekasi dan Cikampek;
Daop 2 Bandung : Stasiun Purwakarta, Bandung, Kiaracondong, Tasikmalaya dan Banjar;
Daop 3 Cirebon : Stasiun Cirebon, Cirebon Prujakan, Jatibarang dan Brebes;
Daop 4 Semarang : Stasiun Tegal, Pekalongan, Semarang Poncol, Semarang Tawang dan Cepu;
Daop 5 Purwokerto : Stasiun Purwokerto, Kroya, Cilacap dan Kutoarjo;
Daop 6 Yogyakarta : Stasiun Yogyakarta, Lempuyangan dan Solobalapan;
Daop 7 Madiun : Stasiun Madiun, Kertosono, Kediri, Jombang dan Blitar;
Daop 8 Surabaya : Stasiun Surabaya Gubeng, Surabaya Pasarturi, Sidoarjo, Malang, Mojokerto dan Bojonegoro;
Daop 9 Jember : Banyuwangi Baru, Kalibaru, Jember, Probolinggo dan Pasuruan;
Divre I Sumatera Utara : Stasiun Medan, Tebingtinggi, Siantar, Tanjungbalai, Kisaran dan Rantauprapat;
Divre II Sumatera Barat : Stasiun Padang;
Divre III Palembang : Stasiun Kertapati, Prabumulih dan Lubuklinggau;
Divre IV Tanjungkarang : Stasiun Baturaja, Kotabumi dan Tanjungkarang.

Berapa lama uang masuk ke rekening setelah dilakukan pembatalan? uang akan ditransfer ke rekening anda mulai 30 – 45 hari kerja. Bila ada kesalahan dalam penulisan rekening, maka sistem akan menolak secara otomatis.

Baca Cara Pembatalan Tiket Kereta Api Secara Online

Cara pembatalan tiket KA Secara offline di loket stasiun melalui mekanisme berikut : Tulis dulu nama, nik dan nama kereta serta jadwal yang dibatalkan di formulir warna merah.
Ambil nomor antrian, lalu serahkan kepada petugas loket.
Proses pembatalan sukses dan uang anda akan ditransfer ke rekening setelah 30 hari – 45 hari. Jadi tidak langsung hari itu juga.

Nah itu dia Stasiun Pembatalan Tiket Kereta Api yang bisa anda datangi untuk membatalkan tiket KA.