Bus Sumber Selamat – Sugeng Rahayu Tidak Jalan Selama PSBB Surabaya

Kami sampaikan informasi Bus Sumber Selamat – Sugeng Rahayu Tidak Jalan Selama PSBB Surabaya, Gresik dan Sidoarjo. Bus dari Sumber Grup Sumber Selamat, Sumber Kencono, Sugeng Rahayu berhenti beroperasi. Masa PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) untuk wilayah Surabaya, Gresik dan Sidoarjo mulai tanggal 28 April 2020 sampai dengan 11 Mei 2020. 14 Hari kedepan anda tidak menemui Bus dari Sumber Group dijalanan. Biasanya Bus dengan domain warna biru silver itu banyak dijumpai di sepanjang jalan Surabaya Jogja. PSBB Surabaya diperpanjang 1-8 Juni 2020.

Sehubungan dengan penetapan PSBB di Surabaya, Sidoarjo dan Gresik maka pihak manajemen PT Selamat Sugeng Rahayu memutuskan untuk BERHENTI SEMENTARA WAKTU mulai Hari Selasa tanggal 28 April 2020 sampai dengan 11 Mei 2020.
Pemberangkatan terakhir hari ini Senin 27 April 2020 dari arah Surabaya nopol W 7099 UZ jam 20.55 (bus Ekonomi) dan W 7265 UZ jam 20.15 (bus Patas).
Armada bus akan kembali beroperasi kembali tanggal 12 Mei 2020 (dengan catatan tidak ada perpanjangan waktu PSBB).
Tetap dirumah, jaga kesehatan diri kalian & orangĀ² disekitar kalian.
Salam Silver Biru!!

Bus Sumber Selamat Tidak Beroperasi

Kami sangat prihatin dengan kondisi ini, dimana penumpang yang biasa menggunakan jasa Sumber Grup tidak bisa terakomodasi. Pedagang asongan tidak bisa menjual dagangannya, pengamen kehilangan penghasilannya. Cukup menyedihkan.

Selain Bus, Kereta Api juga membatalkan perjalanannya : KA Yang Tidak Jalan Karena Pandemi

Kami salut dengan pihak Manajemen Sumber Grup dimana ikut mensukseskan pemutusan persebaran Pandemi walaupun itu pahit. Tetap tegar pedagang dan pengamen bus semoga rejeki anda datang dari arah yang tidak disangka.

2 thoughts on “Bus Sumber Selamat – Sugeng Rahayu Tidak Jalan Selama PSBB Surabaya

  1. Pingback: Bus Eka dan Mira Tidak Jalan 28 April - 11 Mei 2020 - Informasi Aktual

  2. Pingback: Bus Harapan Jaya Tidak Beroperasi 28 April - 11 Mei 2020 - Informasi Aktual

Comments are closed.