Jadwal KRL dari Pasar Senen

Kami infokan Jadwal KRL dari Pasar Senen menuju kota di Jabodetabek. KRL dari Pasar Senen ini hanya melayani satu arah saja, tidak melayani dua arah. Stasiun Pasar Senen ini terletak di Jakarta Pusat yang bisa menghubungkan dengan Kota Depok, Bogor, secara langsung tanpa transit terlebih dahulu. Anda yang ingin naik KRL dari Pasar Senen ke Bogor atau Depok bisa menuju Jalur 6 Stasiun Pasar Senen. Untuk KRL dari Bogor dan Depok tidak berhenti di Pasar Senen atau berjalan langsung di Jalur 6. Adapaun Jalur Kereta di Stasiun Pasar Senen adalah sebagai berikut :
– Jalur 1 untuk KA Lokal dari arah Cikampek / Purwakarta dan (KA Jarak Jauh) KAJJ.
– Jalur 2 & 5 untuk menyimpan dan mencuci rangkaian KAJJ
– Jalur 3 & 4 untuk KAJJ (KA Kertajaya dan Tawang Jaya Rangkaian Panjang )
– Jalur 6 untuk KRL dari arah Cikarang/Bekasi/Jatinegara.
Baca Jadwal KRL Bogor Jatinegara Terbaru

Jadwal KRL dari Pasar Senen

NO KA Pasar Senen Bogor
1701-1702 05:19 07:19
1721-1722 08:11 10:09
1725-1726 08:27 10:24
1729-1730 09:15 11:09
1733-1734 09:42 11:39
1737-1738 10:22 12:19
1741-1742 10:40 12:39
1745-1746 11:26 13:24
1749-1750 11:41 13:39
1753-1754 12:11 14:09
1761-1762 13:12 15:09
1765-1766 13:40 15:39
1769-1770 14:12 16:09
1773-1774 14:42 16:39
1777-1778* 15:12 17:09
1781-1782 15:41 17:39
1785-1786 16:12 18:09
1789-1790 16:42 18:39
1793-1794 16:57 18:54
1797-1798* 17:42 19:39
1801-1802 17:57 19:54
1805-1806 18:24 20:24
1809-1810 19:11 21:09
1813-1814 19:47 21:45
1817-1818* 20:22 22:19
1825-1826 21:12 23:09
1829-1830 21:42 23:39
1833-1834 22:12 00:09
1841-1842 23:13 01:11

Keterangan tanda * Sabtu Minggu Batal Tidak Jalan

Rute KRL dari Pasar Senen menjangkau Kemayoran, Kampungbandan, Angke, Duri, Tanahabang, Karet, Sudirman, Manggarai, Tebet, Cawang, Pasar Minggu, UI, UP, Depok, Cilebut, Bogor.
Nah bagi anda yang turun dari KA Jarak Jauh dan melanjutkan perjalanan ke Bogor atau Depok, bisa pakai KRL dari Pasar Senen. Contoh anda bepergian dari Jogja ke Bogor, Surabaya Bogor, Semarang Depok, dan seterusnya, bisa turun di Pasar Senen, lalu lanjut KRL Pasar Senen – Bogor, Pasar Senen – Depok sesuai jadwal terlampir. Oh iya, KRL tersebut tanpa tansit.
Baca Mekanisme dan Cara Redeem Kartu KMT

Waktu tempuh perjalanan kurang lebih 2 jam perjalanan. Pembayaran KRL bisa pakai Kartu Multi Trip yang harus isi saldo dulu, atau pakai Tiket Harian Berjaminan dimana anda harus beli di loket sebesar harga tiket plus uang jaminan, uang jaminan dikembalikan saat tap out di stasiun tujuan.

Harga tiket KRL Pasar Senen – Bogor, Tiket KRL Pasar Senen – Depok adalah Rp 6.000.

Demikian info Jadwal KRL dari Pasar Senen semoga bermanfaat.