Tiket Masuk Wisata Petik Jeruk Segar

Yuk kita simak Tiket Masuk Wisata Petik Jeruk Segar dan menyegarkan pikiran. Memetik langsung buah yang sering kita beli di pasar memang suatu sensasi tersendiri. Buah yang kita konsumsi seperti jeruk, apel, durian memang tidak asing bagi kita. Bagaimana bila kita memetik langsung dari pohonnya, akan sangat mengasyikkan. Kali ini kami ajak anda untuk mengetahui wisata petik jeruk yang ada di Mojokerto Jawa Timur.

Wisata Petik Jeruk Mojokerto ini milik perorangan, dalam artian milik para petani jeruk bukan milik korporasi. Jadi letaknya berada di ladang (sawah) atau dibelakan rumah pemilik tersebut. Kebunnya sangat luas dan sangat cocok dijadikan tempat bersantai dibawah poron jeruk sambil memetik jeruk langsung.
Baca Harga Tiket Masuk Taman Dayu Waterpark Terbaru 2018

Di Mojokerto ada banyak sekali lokasi Petik Jeruk, mulai dari Desa Jrambe, Desa Sambilawang, Desa Sumbersrono (Kecamatan Dlanggu). Ada juga yang dari Desa Ketemas Dungus yang masuk Kecamatan Puri, ada juga yang di Kecamatan Jatirejo. Jumlahnya banyak, tidak hanya satu. Kebanyakan petani di sana menanam jeruk di sawah ladangnya.

Di lokasi lainpun kami rasa juga demikian, petani memiliki ladang jeruk, kemudian digunakan wisata petik jeruk.

Kami mencoba salah satu kebun jeruk yang ada di Desa Sambilawang, Mojokerto. Tiket masuk cukup membayar 6.000, kami dipersilakan memetik jeruk sepuasnya tanpa larangan apapun. Anda bisa memakan sepuasnya selama didalam area kebun, namun bila anda ingin membawa pulang hasil petikan, anda dikenakan biaya 9.000 per kilogramnya. Harga tiap lokasi berbeda-beda tergantung kebijkana pemilik.

Yang kami dapatkan dari memetik jeruk sendiri adalah sensasi bisa melihat buah jeruk yang lebat, memetik sendiri dan tahu tentang pohon jeruk dan buahnya.

Kami rasa itu saja tulisan tentang Tiket Masuk Wisata Petik Jeruk Segar, silakan mencoba bila anda penasaran.